BerandaBeritaDave Resmikan Posko Pemenangan Untuk Pileg 2024 di Kota Cirebon

Dave Resmikan Posko Pemenangan Untuk Pileg 2024 di Kota Cirebon

CirebonTrend.id – Menghadapi Pemilihan Legislatif di 2024 mendatang, Anggota DPR RI dari partai Golkar Dave Laksono meresmikan Posko pemenangan di Kota Cirebon.

Posko pemenangan ini nantinya akan disisi kegiatan untuk memenangkan dirinya di Daerah Pemilihan (Dapil) VIII Jabar. Yakni melingkupi Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu.

“Ini peresmian atau pembukaan posko pemenangan. Disini nanti kegiatan untuk pemenangan saya di Dapil VIII Jabar, baik itu program kegiatan atau kunjungan atau yang berkaitan dengan pemenangan partai Golkar,” kata Dave usai meresmikan posko, Senin 31 Juli 2023 malam.

Dave menambahkan, kegiatan atau pergerakan lainya yang berkaitan dengan dirinya atau partai Golkar akan dikendalikan di posko ini. Dave juga nantinya akan rutin berkunjung ke posko ini.

Selain itu, Dave juga mengatakan posko ini nantinya bisa dijadikan tempat pusat kegiatan untuk anak- anak kreatif, seperti kegiatan musik, seni dan budaya.

“Akan dijadwalkan juga giat untuk, baik untuk kegiatan literasi atau hal- hal yang berkaitan dengan ekonomi kreatif akan kita jalankan disini,” katanya.

Dave menepis pendirian posko pemenangan dikaitkan banyaknya tokoh yang maju di dapil yang sama pada Pileg pada tahun 2024 mendatang.

Menurutnya, posko pemenangan ini adalah strategi berbeda yang menyesuaikan dengan kondisi massa ataupun kondisi situasi politik, baik lokal maupun nasional.

Dave menegaskan, sebenarnya posko pemenangan sudah ada di Kabupaten Cirebon dan Kabupaten Indramayu.

“Cuma sekarang pendekatannya lebih ke aktifitas kepemudaan, ekonomi kreatif atau juga digitalisasi, seperti konten kreasi kita bantu untuk dikembangkan disini. Lalu kenapa posko di Kota ? Ya karena supaya lebih dekat. Di Indramayu sudah ada dua, di Kabupaten Cirebon juga ada tapi itu untuk meeting point saja. Kegiatan sehari- hari lebih optimal disini,” imbuhnya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment - nbsp;

Most Popular

Recent Comments