Google search engine
BerandaNasionalACC Gelar Media Gathering ‘Aman dan Nyaman Manfaatkan Jasa Pembiayaan’

ACC Gelar Media Gathering ‘Aman dan Nyaman Manfaatkan Jasa Pembiayaan’

Cirebontrend.id – Yogyakarta – Astra Credit Companies (ACC), grup perusahaan pembiayaan dan teknologi informasi anak usaha Astra, menggelar media gathering di Yogyakarta.

Pada gelaran media gathering ini selain untuk bersilaturahmi dengan awak media, ACC juga sekaligus memberikan literasi keuangan tentang ‘Aman dan Nyaman Manfaatkan Jasa Pembiayaan’.

Dalam kegiatan ini, Astra menghadirkan Digital Business Division Head Berijalan David Thamrin dan Legal Business Head Ikhsan Abdillah Harahap yang berlangsung di Kafe Temu Kamu pada Senin, 29 Januari 2024.

Sejalan dengan misi To Promote Credit for A Better Living, ACC senantiasa ingin mendukung dan membantu meningkatkan kehidupan masyarakat melalui jasa pembiayaan.

Peran media massa juga sangat penting sebagai gate keeper yang dapat membantu memberikan informasi kepada masyarakat mengenai manfaat perusahaan pembiayaan dan apa yang menjadi hak dan kewajiban pelanggan sehingga proses kredit dapat berjalan dengan lancar termasuk apa yang menjadi risiko hukum jika memindahtangankan kendaraan yang masih dalam masa kredit.

Corporate Communication & Strategic Management Division Head Riadi Prasodjo mengatakan ACC berharap literasi yang diberikan kepada media dapat disampaikan kepada masyarakat.

“Kami berharap dengan literasi ini masyarakat dapat memilih perusahaan pembiayaan yang tepat dan dapat mendapatkan fasilitas pembiayaan secara aman dan nyaman yang dapat membantu meningkatkan kehidupannya”, ujar Riadi.

 Pada kesempatan tersebut ACC juga memperkenalkan unit bisnis yang bergerak di bidang layanan dan pengembangan teknologi yaitu Berijalan.

Gedung Berijalan yang terletak di di Jalan Pringgodani I A, Sleman, Yogyakarta ini merupakan pusat operasional berbasis digital untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan dan partner bisnis.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -    

Most Popular

Recent Comments