BerandaBeritaKoni Kota Cirebon Keluhkan Bonus Atlet Porprov XIV 2022

Koni Kota Cirebon Keluhkan Bonus Atlet Porprov XIV 2022

CirebonTrend.id – Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kota Cirebon keluhkan anggaran untuk bonus atlet, pelatih dan manager yang meraih medali di Porprov XIV 2022 Jawa Barat.

“Kami mengajukan anggaran Rp. 5,5 miliar dan yang dikeluarkan Rp. 3 miliar, ini dirasa kurang untuk pemberian bonus yang meraih medali,” ungkap ketua KONI Kota Cirebon Wati Musilawati usai melakukan pertemuan dengan Komisi III DPRD Kota Cirebon, Selasa 13 Desember 2022.

Wati juga mengatakan, awalnya Wali Kota Cirebon Nashrudin Azis menjanjikan bonus atlet bisa di carikan pada APBD murni 2023 sebesar Rp. 5,5 miliar.

“Kami sedang memperjuangkan agar bonus bisa segera cair di APBD murni 2023, jangan di APBD perubahan, ini terlalu lama kasian atlet,” ucap Wati.

Wati menambahkan desakan pencairan bonus di APBD murni datang dari seluruh Cabor yang bernaung di KONI Kota Cirebon.

Bahkan ada desakan bila tidak dapat di cairkan di APBD murni, akan melakukan aksi demo.

“Ini desakan dari Cabor kalau tidak dapat di cairkan di APBD murni, ada yang teriak akan demo,” ungkapnya.

Wati juga menanyakan kepada Komisi III, alasan kenapa ada pemotongan anggaran untuk bonus atlet. Sepertinya yang pernah diungkap anggota DPRD Kora Cirebon saat melakukan rapat koordinasi.

“Tadi kita sempat dengar kata dewan, bonus atlet hanya Rp3 milar, pemotongan dengan berbagai alasan. Tapi kita tahunya janji awal Wali Kota Cirebon sebesar Rp5,5 milar. Ini yang kita perjuangkan, bonus tetap seperti yang diungkapkan Wali Kota dan dapat dicairkan di APBD murni,” pungkasnya.

RELATED ARTICLES
- Advertisment - nbsp;

Most Popular

Recent Comments