Google search engine
BerandaAyumajakuning200 Anggota VAC Indramayu Rayakan 27 Tahun dengan Riding Bersama Satlantas Polres

200 Anggota VAC Indramayu Rayakan 27 Tahun dengan Riding Bersama Satlantas Polres

CirebonTrend.id – INDRAMAYU – Komunitas Vespa Antique Club (VAC) Indramayu merayakan ulang tahun ke-27 dengan menggelar acara riding bersama yang berlangsung meriah, Jumat 18 Oktober 2024 malam.

Kegiatan ini melibatkan sekitar 200 peserta dari berbagai komunitas Vespa di Indramayu, Cirebon, Sumedang, dan Bandung.

Acara tersebut juga mendapat dukungan dari Satlantas Polres Indramayu yang turut serta dalam riding malam bertajuk “Harmony in 27 Years VAC Indramayu”.

Setelah riding bersama, para peserta menikmati acara ramah tamah yang diadakan di sebuah kafe di Indramayu.

Ketua VAC Indramayu, Dedi Supriyanto, menyampaikan bahwa acara ini merupakan ajang untuk mempererat kebersamaan antar pecinta Vespa di wilayah tersebut.

“Alhamdulillah, kegiatan ini dihadiri kurang lebih 200 orang dari berbagai komunitas Vespa. Ini menjadi momen penting untuk terus menjalin silaturahmi dan kebersamaan,” ujarnya.

VAC Indramayu yang didirikan pada 10 Oktober 1997, saat ini memiliki 437 anggota yang terus aktif dan solid. Dedi juga menyampaikan rasa terima kasih atas sinergi antara komunitasnya dengan Satlantas Polres Indramayu dalam berbagai kegiatan sosial dan kemasyarakatan.

Salah satu pendiri VAC Indramayu, Agus Setiawan Mustopa, menekankan pentingnya komunitas Vespa sebagai wadah yang mampu mempersatukan para pecinta motor legendaris ini.

“Dengan hobi yang sama, kami bisa menjaga kekompakan antar sesama pecinta Vespa di Indramayu,” kata Agus.

Pada kesempatan yang sama, Kasat Lantas Polres Indramayu, AKP Abdurrohman Hidayat, resmi disematkan sebagai anggota kehormatan VAC Indramayu.

“Saya merasa bangga dan terhormat bisa menjadi bagian dari komunitas ini,” ungkap Abdurrohman setelah menerima sertifikat keanggotaan dengan nomor anggota 5858.

Abdurrohman berharap VAC Indramayu bisa terus menjaga kekompakan dan kebersahajaan, seperti karakter motor Vespa yang sederhana namun penuh makna persaudaraan.

“Semoga komunitas VAC Indramayu selalu solid, kompak, dan mampu menciptakan kerukunan di masyarakat, khususnya di kalangan pecinta Vespa,” ujarnya.

Perayaan ini menjadi momen penting bagi komunitas VAC Indramayu dalam mempertahankan semangat kebersamaan dan terus menjaga nilai-nilai persaudaraan yang telah terjalin selama lebih dari dua dekade.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -    

Most Popular

Recent Comments