Google search engine
BerandaAyumajakuningPKB Indramayu Tegaskan Dukungan Untuk Cak Imin Sebagai Ketua Umum PKB Periode...

PKB Indramayu Tegaskan Dukungan Untuk Cak Imin Sebagai Ketua Umum PKB Periode 2024-2029

CirebonTrend.id – INDRAMAYU – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Indramayu menggelar Silaturahmi dan Rapat Pleno Pengurus di Kantor DPC PKB Indramayu, yang berlokasi di Jl Kembar, Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, pada Selasa, 13 Agustus 2024.

Rapat pleno tersebut dihadiri oleh berbagai elemen pengurus, termasuk unsur Mustasyar, Dewan Syuro, dan Tanfidz DPC PKB Indramayu, serta para Ketua Badan Otonom (Banom) DPC PKB Indramayu.

Dalam rapat yang berlangsung secara musyawarah mufakat ini, pengurus DPC PKB Indramayu dengan bulat mendukung Abdul Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin untuk kembali menjabat sebagai Ketua Umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) PKB untuk periode 2024-2029.

Dukungan tersebut diungkapkan langsung oleh Ketua DPC PKB Indramayu, Amroni, yang menyatakan bahwa keputusan ini diambil setelah melalui pertimbangan matang dari seluruh peserta rapat.

“Dukungan ini akan kami sampaikan pada Muktamar PKB yang rencananya akan digelar di Bali pada 24-25 Agustus 2024 mendatang,” ujar Amroni.

Amroni juga menjelaskan, dalam rapat pleno tersebut, DPC PKB Indramayu memutuskan tiga poin penting:

1. Mendukung penuh pelaksanaan Muktamar Partai Kebangkitan Bangsa tahun 2024.

2. Mendukung dan memilih Dr. H. A. Muhaimin Iskandar, M.Si sebagai Ketua Umum DPP PKB untuk periode 2024-2029.

3. Mengusulkan agar pemilihan Ketua Umum PKB dilakukan secara aklamasi atau melalui musyawarah mufakat.

Amroni, yang juga merupakan anggota DPRD Indramayu terpilih, menyatakan bahwa di bawah kepemimpinan Gus Muhaimin, PKB telah berhasil menjadi partai Islam terbesar di Indonesia.

Hal ini tercermin dari hasil Pemilu 14 Februari 2024, di mana PKB berhasil meraih peningkatan signifikan dalam perolehan suara dan jumlah kursi di berbagai tingkatan.

“Gus Muhaimin berhasil membawa PKB menjadi partai besar, modern, dan senantiasa memberikan kemaslahatan bagi umat dan masyarakat,” tutup Amroni.

Rapat pleno ini menjadi momen penting bagi PKB Indramayu dalam menunjukkan soliditas dan komitmen mereka dalam mendukung kepemimpinan Gus Muhaimin di kancah politik nasional.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -  

Most Popular

Recent Comments