BerandaAyumajakuningPada Muslok XII, YB1KK Capt. M. Sofyan Gani Terpilih Menjadi Ketua Orari...

Pada Muslok XII, YB1KK Capt. M. Sofyan Gani Terpilih Menjadi Ketua Orari Lokal Indramayu

CirebonTrend.id – INDRAMAYAU – Organisasi Radio Amatir Indonesia (ORARI) Lokal Kabupaten Indramayu, menggelar Musyawarah Lokal (Muslok) XII Tahun 2024, bertempat di Aula Kwarcab Kabupaten Indramayu, pada Minggu, 02 Juni 2024.

Muslok XII Tahun 2024 kali ini mengusung tema “Dengan Semangat MUSLOK Kita Tingkatkan Keaktifan, Kekompakan, Loyalitas dan Kualitas Anggota Amatir Radio”.

Pantauan CirebonTrend.id dalam kegiatan Muslok XII Tahun 2024, selain dihadiri oleh pengurus ORDA JABAR, juga dihadiri dari Orari Lokal (Orlok) dari Ciayumajakuning.

Muslok sendiri tertuang di dalam AD/ART ORARI yang mengatur kegiatan Muslok dan pemilihan Ketua serta Pengurus ORARI Lokal tiap 3 Tahun Sekali. Hal tersebut dikatakan Ketua Orari Daerah Jawa Barat, Yana Koryana (YB1AR).

“Dan pada hari ini masa kepemimpinan pak Yahya (YB1BCB) telah berakhir dan hasil muslok secara mufakat telah memilih ketua terbaru terpilih yaitu Mas Gani (YB1KK) untuk masa jabatan tiga tahun kedepan 2024-2027,” katanya kepada CirebonTrend.id di Aula Kwarcab Indramayu. Minggu 2 Juni 2024.

Yana berpesan, sebagaimana kita ketahui bahwa Orlok Kabupaten Indramayu pernah mengalami masa kejayaan kurang lebih 30 tahun yang lalu, Dimana anggotanya sempat mencapai 300an dan sekarang anggotanya hanya tinggal 38 anggota aktif.

“Maka kami menyarankan kepada ketua terpilih, agar ikut aktif berperan mengajak temen-teman baik di pemerintahan daerah maupun khususnya para generasi muda, generasi milenial, khususnya untuk kakak-kakak pembina dan anggota pramuka untuk masuk anggota orari lokal indramayu,” pesannya.

“Dan kami dari orda siap membantu, untuk mengembalikan masa kejayaan orlok indramayu seperti dulu,” sambungnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua Orari Lokal Kabupaten Indramayu Capt. M. Sofyan Gani (YB1KK) menyampaikan berterima kasih kepada Pengurus ORDA jabar yang telah mengawal jalannya Muslok XII serta tamu undang dari pemerintah daerah, Orlok se-Ciayumajakuning dan Kwarcab Indramayu yang telah hadir.

“Kedepannya program kerja kami di kepengurusan yang baru akan lebih fokus ke keanggotaan, memperbaiki dulu dengan menambah jumlah keanggotaan, karena memang keanggotaan adalah sumbernya nyawanya untuk sebuah organisasi, jadi mungkin kita akan fokus kesitu dulu setelahnya kita akan mengikuti petunjuk dari ORDA dan ORPUS, serta menjalin sinergitas dengan pemerintah daerah indramayu,” ujarnya.

Gani menjelaskan bahwa untuk menjadi anggota Orari sangat mudah dan tidak sulit, selain sudah mempunyai KTP, juga mendaftar memalui online dan biaya pendaftaran nanti Melalui transfer antar bank.

“Untuk menghadapi ujian amatir radio, nanti kita akan bantu dengan memberikan pembekalan materinya dan tidak sulit koq,” tuturnya.

Diketahui, Orari Lokal Kabupaten Indramayu memiliki aset sebidang tanah  dengan luas tanah 2.500 m2 terletak di daerah Sadarehe di Lereng Gunung Ceremai Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.

“Untuk aset yang di Sadarehe, itu menjadi catatan saya untuk segera ditindaklanjuti, terkait pengurusan surat kepemilikan juga merawat perangkat radio repeater yang ada disitu,” ujar Capt. M. Sofyan Gani.

Sejarah ORARI dan Orari Lokal Indramayu

ORARI sendiri didirikan di Jakarta pada 9 Juli 1968, sedangkan untuk Orari Lokal (Orlok) Kabupaten Indramayu terbentuk pada 9 Desember 1975 pada masa itu untuk Kepala Daerah dipimpin oleh H. A. Djahari, SH.

Dibentuknya ORARI itu sendiri karena pentingnya radio elektronika di Negara Kesatuan Republik Indonesia ketika keadaan darurat dan ketika negara dalam keadaan perang, maka dikeluarkanlah PP No. 21 tahun 1967 tentang Radio Amatirisme di Indonesia .Kemudian dikeluarkan pula peraturan lain, yang diperbarui dengan peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika No. 7 tahun 2018 Tetang kegiatan amatir radio dan komunikasi radio antar penduduk.

RELATED ARTICLES
- Advertisment - nbsp;

Most Popular

Recent Comments