CirebonTrend.id – INDRAMAYU – Untuk merebut tiket Olimpiade Paris 2024, Timnas Indonesia U-23 akan melawan Guinea pada laga play-off, langsung dari Stadion Stade Pierre Pibarot, Prancis. Kamis 9 Mei 2024 pukul 20.00 WIB,
Pertandingan antara Indonesia melawan Guine ini merupakan momen yang sangat penting bagi kedua tim untuk menuju Olimpiade Paris 2024.
Satu-satunya cara untuk mendapatkan tiket Olimpiade Paris 2024, diantara kedua tim itu harus bisa menang pada laga play-off nanti malam.
Meski demikian, dukungan dari para pendukung Timnas Indonesia terus mengalir, salah satunya di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
Rencananya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Indramayu, akan menggelar nonton bareng (nobar) di Alun-alun Puspawangi, Jalan Letjen S Parman, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
“Untuk semua masyarakat, ayok kita sama-sama mendukung dan mensupport Timnas Indonesia yang akan bertanding melawan Guinea nanti malam,” ungkap Bupati Indramayu, Nina Agustina.
Nina berharap, pada laga play-off tersebut Timnas Indonesia bisa mengalahkan Guinea dan lolos ke Olimpiade Paris 2024.
“Semoga nanti Timnas Indonesia bisa menang, bisa masuk ke Olimpiade Paris 2024,” harapnya.
Sementara, jika Timnas Indonesia menang melawan Guinea, nantinya pada Olimpiade Paris 2024, Indonesia akan bergabung dalam Grup A bersama Prancis, Amerika, dan Selandia Baru.