BerandaCirebonMilad ke-7 Macan Ali, Prabu Diaz : Mari Jaga Toleransi

Milad ke-7 Macan Ali, Prabu Diaz : Mari Jaga Toleransi

Cirebontrend.id – Laskar Agung Macan Ali merayakan Milad ke-7 yang dipusatkan di Alun-alun Sangkabuana, Kesepuhan, Kota Cirebon, Sabtu 14 Oktober 2023 lalu.

Perayaan milad tahun ini, menurut Panglima Tinggi Laskar Macan Ali Nuswantara, Prabu Diaz menuturkan, Milad ke-7 ini sangat spesial. Pasalnya tahun ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.

Salah satunya adalah penyerahan bendera pusaka macan Ali dari suster Santa Dominikus yayasan Santo Diminikus kepada panglima Manggala macan Ali Karawang.

“Ini menunjukan bahwa kita ingin menunjukan toleransi yang tinggi di negara kita ini,” ungkap Prabu Diaz kepada media, 17 Oktober 2023.

Kemudian dalam kirab agung nusantaranya dibuka oleh drumband dari Katolik dan ikut serta wanita Bugis Indonesia, wanita Katolik kemudian komunitas-komunitas pemuda Hindu dan Batak bersatu semua ikut turun.

“Dalam seremoninya dibuka dengan barongsai dan tari tortor yang sengaja ditampilkan itu untuk menunjukkan kepada semua warga bangsa bahwa toleransi itu sangat indah,” ujarnya.

“Terbukti ketika melihat kami begitu semangat dan ramai dan mendapatkan apresiasi dari berbagai provinsi sekitar 9000 perwakilan macam Ali dari berbagai daerah datang ke Cirebon,” tambahnya.

Prabu Diaz berpesan mari jaga negara Republik Indonesia yang berbineka tunggal ika dan Pancasila dengan perbedaan yang damai dan toleransi yang kita junjung dengan perbedaan yang damai.

RELATED ARTICLES
- Advertisment - nbsp;

Most Popular

Recent Comments