BerandaBeritaSPBU Majasem Disegel Kejari Cimahi, Pemilik Siap Gugat

SPBU Majasem Disegel Kejari Cimahi, Pemilik Siap Gugat

CirebonTrend.id – Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang berada di jalan Majasem Kota Cirebon disegel oleh Kejaksaan Negri Kota Cimahi pada Selasa 1 Agustus 2023.

SPBU Majasem Cirebon yang disegel itu terkait kasus Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) yang melibatkan Irfan Suryanagara.

Pemilik SPBU Indra Purnama, melalui kuasa hukumnya Haminudin Fariza, mengatakan, kliennya telah membeli SPBU tersebut secara sah. 

Kliennya membeli SPBU itu dari Irfan Suryanagara senilai Rp14 miliar. Pembayarannya dilakukan dalam beberapa tahap. 

Jual beli tersebut juga diperkuat dengan Akta Jual Beli (AJB), sertifikat hak milik, dan alih nama dari Irfan Suryanegara ke Indra Purnama.

“Pembayaran dimulai pada 10 Juni 2022 sebesar Rp300 juta menggunakan cek dan 13 Juni 2022 sebesar Rp200 juta. Itu untuk DP awal. Kemudian, 21 Juni 2022 transfer ke rekening PT Dwi Energi Karunia sebesar Rp6,2 miliar. Kemudian, ada pembayaran ke PT Potro Tri Lestari sebesar Rp2,2 miliar dan PT Putra Jaya Gunawan Abadi Rp2,8 miliar. Selain itu, Rp2 miliar ke rekening istri Irfan Suryanagara, yaitu Endang Kusumawaty,” ujar Haminudin, Rabu 2 Agustus 2023.

Menurut Haminudin, ada surat edaran Mahkamah Agung Nomor 4 Tahun 2016 yang menjelaskan, pembeli yang beritikad baik dilindungi undang-undang.

“Harusnya, aset klien kami itu dilindungi, tidak masuk dalam putusan TPPU Irfan, sehingga tidak ada sitaan. Klien kami kan sudah diperiksa. Ia sudah menjelaskan di hadapan penyidik, bagaimana memperoleh SPBU tersebut. SPBU itu dibeli dengan cara yang benar,” ucapnya.

Merasa dirugikan atas penyegelan tersebut, kliennya akan melakukan upaya perdata terhadap Kejaksaan Negeri Cimahi dan Irfan serta istrinya.

“Kami juga melihat, proses sita kemarin tidak sesuai dengan aturan hukum yang berlaku. Tidak ada pemberitahuan dari pihak Kejaksaan Negeri Cimahi kepada klien kami,” kata Haminudin. 

RELATED ARTICLES
- Advertisment - nbsp;

Most Popular

Recent Comments