CirebonTrend.id – Warga Kedung Krisik, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon sampaikan aspirasinya kepada salah satu Anggota DPRD Kota Cirebon Een Rusmiyati.
Keluhan warga ini disampaikan warga saat Politisi asal partai Hanura melakukan Reses di wilayah dapil 2 Kecamatan Harjamukti, dalam masa persidangan I di Tahun 2023, di kediamannya.
“Masyarakat ada yang minta anaknya yang berprestasi agar lebih diperhatikan, masalah [enerangan listrik, dan kepesertaan BPJS Kesehatan,” katanya, Senin 20 Maret 2023.
Prihatin dengan keadaan jalan di wilayahnya, Een memperbaiki ruas jalan menggunakan anggaran pribadi, agar masyarakat bisa beraktifitas dengan nyaman.
“Ini sebisa saya menggunakan uang pribadi,” ucapnya.
Kali ini, dia sangat menyoroti 5 titik jalan rusak di Blok Suker Duwur ada 270 meter, Jalur Kedung Krisik Utara 230 meter, Jalan Gotrok Masjid 100 meter, Jalan Kalilunyu 200 meter, dan Jalan Keandra 200 meter, yang ada di Kelurahan Argasunya, Kecamatan Harjamukti, Kota Cirebon.
“Saya sebagai anggota DPRD Kota Cirebon sudah melakukan yang terbaik, saya mohon tidak dilakukan pemangkasan atau refocusing, karena perbaikan jalannya bersifat sementara,” ujarnya.
Dari 5 titik jalan tersebut, diperkirakan kerusakan jalan mencapai 75 persen, dan 25 persen lainnya sudah dilakukan perbaikan sebagai upaya dirinya memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.
“Pemerintah Daerah tinggal meratakan saja, Kalau di pokir 2023 memang ada perbaikan jalan, jalan nya akan di hot mix. Hampir 75 persen belum ada perbaikan semua, saya harap secepatnya,” ucapnya.
“Tingkat kerusakannya sangat parah ya, karena banyak sekali penjual gerobakan terbalik saat melintasi jalan yang rusak di Kelurahan Argasunya, apalagi tukang baso,” tambahnya.
Dia memperkirakaan, untuk memperbaiki jalan rusak di Kelurahan Argasunya membutuhkan anggaran sekitar Rp2 Miliar.
“Yang terparah Cibogo, Suker Duwur, Keandra Kalilunyu, Suker Pandan, Karanganyar, mungkin Rp2 Miliar lah selesai,” ucapnya.