Google search engine
BerandaBeritaBelajar Pilot di Proflight Cirebon Untuk Bantu Warga Papua

Belajar Pilot di Proflight Cirebon Untuk Bantu Warga Papua

CirebonTrend.id – Belajar pilot di Proflight Cirebon untuk membantu warganya, sebagai alasan Yosep Jangkup untuk sekolah pilot.

Yosep Jangkup, siswa asal Papua yang belajar sekolah pilot di Proflight Cirebon baru saja lulus dan sudah bisa melakukan terbang solo.

Menurut Josep, setelah lulus dari sekolah penerbangan dirinya akan kembali ke kampung halamannya di Distrik Tembagapura, Kabupaten Mimika untuk melayani masyarakat disana.

Karena, tempat tinggalnya berada di daerah pedalaman pegunungan itu tidak ada transportasi darat, dan harus menggunakan pesawat.

“Setelah lulus dari sekolah pilot di Proflight ini, saya akan kembali ke Papua dan mengabdi untuk masyarakat di kampung. Karena transportasi disana perlu menggunakan pesawat untuk melakukan aktifitas,” ujar Yosep usai tradisi mandi Oli, Selasa 29 November 2022.

Yosep, salah satu siswa Proflight yang sudah belajar sejak tahun 2021 ini baru saja menerima kelulusan ujian terbang solo.

Yosep, rela dimandikan dengan pelumas atau oli bekas oleh instruktur hingga seniornya usai landing terbang solo.

Yosep, mengaku senang bisa lulus ujian terbang solo di sekolah Proflight. Dirinya, pertama kali masuk di Proflight pada tahun 2021 dan saat ini sudah memiliki 13 jam terbang solo.

“Dimandikan oli rasanya suka cita karena suda bisa bawa pesawat sendiri,” ujar yosep.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -  

Most Popular

Recent Comments